ROHANI  

Perayaan Natal Gabungan Komisi-Komisi BNKP Jemaat Wangö Berjalan Dengan Baik dan Penuh Sukacita.

Foto: Mantan Guru Jemaat Fonali Halawa saat menyampaikan sambutannya pada perayaan Natal gabungan Komisi-Komisi BNKP Jemaat Wangö, Resort 23, tahun 2023. (Sumber: Berlis)
banner 120x600

Lölöfitu Moi, Nias Barat, Cahayapost.com.

Minggu, 15 Januari 2023.

ADVOKAT

Gereja Banua Niha Keriso Protestan (BNKP) Jemaat Wangö, Resort 23 merayakan Natal gabungan Komisi-Komisi yang berlangsung di gedung Gereja BNKP Jemaat Wangö, Dusun II Hiligara, Desa Wangö, Kecamatan Lölöfitu Moi, Kabupaten Nias Barat, Propinsi Sumatera Utara, Minggu (15/1/2023).

Panitia pelaksana perayaan Natal ini, mengucapkan banyak terimakasih kepada Majelis Jemaat, seluruh Warga Jemaat, dan pihak lainnya yang telah menyukseskan acara demi acara hingga puncak perayaan pada hari ini.

“Kami dari unsur panitia mengucapkan banyak terimakasih kepada berbagai pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan ini. Kita tahu bersama bahwa sebelum hari H ini, banyak kegiatan yang telah dilaksanakan dan telah kita saksikan, baik itu dalam bentuk perlombaan seni, bakat maupun dalam bentuk pertandingan. Kegiatan dimaksud meliputi lomba menyusun nats Alkitab dan lomba vokal duet tingkat pemuda, lomba estafet karet, lomba makan kerupuk dan lomba memasukan air didalam botol tingkat anak KPA, lomba merias wajah tanpa kaca tingkat Komisi Perempuan, dan yang terakhir pertandingan futsal antara Lingkungan, semua kegiatan itu telah kita sukseskan bersama, anggaran yang panitia gunakan yaitu dari sumbangan Natal dan kerjasama dari Warga Jemaat” kata Ketua Panitia Natal, Sorayanus Halawa dalam laporannya.

Foto: Dokumentasi perayaan Natal gabungan Komisi-Komisi BNKP Jemaat Wangö, Resort 23, tahun 2023. (Sumber: Berlis)

Sementara itu, Ketua BPMJ BNKP Jemaat Wangö, Fatimanö Halawa, dalam sambutanya menyampaikan rasa apresiasi penuh terhadap jajaran Panitia yang telah bekerja untuk menyukseskan seluruh rangkaian kegiatan yang mencakup tentang perayaan Natal gabungan Komisi-Komisi tersebut.

Pada kesempatan itu, mantan Guru Jemaat BNKP Wangö, Fonali Halawa dalam sambutannya, menyampaikan bahwa sesuai thema Natal kali ini, mari bersama-sama memaknai dalam diri masing-masing makna Natal yang sesungguhnya.

“Sesuai thema Natal ‘maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain’. Untuk itu marilah kita sebagai orang percaya untuk bisa pulang melalui jalan lain dan menjalani hidup yang baru yang artinya tidak kembali pada jalan atau hidup yang lama” ucap Fonali.

Perayaan Natal gabungan komisi-komisi ini, berjalan dengan baik dan penuh dengan sukacita. (Berlis)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *